BLANTERWISDOM101

Beberapa Tips Memperlambat Penuaan Secara Alami. Cocok untuk yang Ingin Awet Muda

Monday, November 11, 2019

Beberapa Tips Memperlambat Penuaan Secara Alami. Cocok Untuk Yang Ingin Awet Muda 


Menurut para pakar, 14 kebiasaan ini terbukti ampuh bikin awet muda
Semua orang pasti akan menua. Tetapi juga wajar jika sebagian besar orang ingin kemudaan mereka bertahan lebih lama. Pasalnya jika kulit, organ dalam, dan kelima indra kita awet muda, vitalitas pun bertambah. Tentunya kita bisa menjalani hidup dengan lebih sehat.
Untuk sebagian wanita, keinginan untuk tetap awet muda tampaknya sudah berkembang menjadi obsesi. Segala cara dilakukan agar penampilan fisik tetap muda. Mulai dari perawatan di klinik kecantikan sampai olahraga dan konsumsi suplemen antioksidan demi kulit bak remaja belasan tahun.
Sekarang ini sudah banyak produk perawatan anti-aging dengan berbagai kandungan dan fungsi yang bisa didapatkan di pasaran. Namun jika Anda ingin mendapatkan kulit sepuluh tahun muda, sebenarnya perubahan gaya hiduplah yang paling diperlukan.
Melansir dari brightside, sebuah penelitian genetika hanya sekitar 20% dari bagaimana orang menua, sementara faktor lingkungan dan gaya hidup memainkan peran yang jauh lebih besar.
Rupanya cara agar tetap awet muda sangatlah mudah.

Secara tak sadar kegiatan-kegiatan ini membuat orang segar lebih lama.

Apa sajakah itu?

1. Jauhi Stres

brightside.me

Tips yang pertama yaitu jauhi stres. Karena Stres berlebihan membuat hormon kortisol naik sehingga memicu obesitas, radang, insomnia, mood labil, rendahnya libido, naiknya gula darah, dan tekanan darah tinggi,” kata Jennifer. Oleh sebab itu, agar awet muda dan selalu sehat sedapat mungkin segera atasi stres dengan olahraga atau cara relaksasi lainnya.

2. Membiasakan diri berolahraga

Olahraga secara teratur bisa memberikan dampak positif yang beragam bagi tubuh. Selain mencegah obesitas dan penyakit kronis, aktivitas fisik juga bisa membuat Anda terlihat lebih muda.
Menurut hasil penelitian mengenai manula yang dipublikasikan di The Journal of Physiology, orang-orang tua yang rutin melakukan aktivitas fisik memiliki kondisi fisik yang mirip dengan kaum muda.
Sementara penelitian yang dilakukan oleh McMaster University, Kanada menemukan bukti bahwa olahraga bisa memperlambat munculnya gejala penuaan dini.

3. Makan lebih banyak buah dan sayur


brightside.me

Dalam studinya, Buettner mendapati mereka yang terlihat awet muda dan berumur panjang biasanya lebih banyak makan kacang-kacangan dan biji-bijian ketimbang daging. “Selain itu, makanan sumber asam omega-3 seperti salmon dan walnut juga bisa menstabilkan mood, mempertahankan kekuatan tulang, sekaligus mencegah tanda-tanda penuaan. Omega-3 juga membuat Anda sehat, dan kulit lebih bersinar,” ujar Nicholas Perricone, MD, pengarang 7 Secrets to Beauty, Health, and Longevity.

4. Banyak minum air

"Tidak minum air dalam jumlah yang cukup akan berdampak pada kulit yang menua," kata Dr. Nussbaum. Dia menyarankan agar setiap orang minum cairan sekitar 8-9 gelas per hari. Lebih banyak tidak masalah, asalkan tidak lebih dari 1 liter tiap 1 jam.
Selain air mineral, kebutuhan cairan tubuh juga bisa dipenuhi dengan minum jus, makan buah, atau konsumsi sayuran berair. Jangan minum soda atau minuman dalam kemasan lainnnya, karena gulanya justru bisa memperburuk kondisi kulit.

5. Melatih otak

brightside.me

Dari hasil studinya, Dr. Geula mendapati bahwa melatih otak dengan belajar hal-hal baru dapat membangunkan sel otak yang selama ini tidur. Membiasakan diri melatih otak juga bisa membuat seorang lansia berumur 80 tahun sama cerdasnya seperti ketika mereka masih berusia 50 tahun dulu.
Di samping melatihnya, otak juga perlu diberi asupan nutrisi yang sehat. Karenanya, hindari makanan hasil proses, gula, kafein, maupun alkohol karena dapat mengganggu kinerja kelenjar adrenal. Kelenjar ini tak hanya bertanggung jawab mengeluarkan hormon stres (kortisol), namun juga mengatur metabolisme.
Untuk menjaga kesehatan kelenjar ini, perbanyaklah mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin B, C, dan magnesium seperti alpukat, kacang-kacangan, biji-bijian, ikan, dan lain sebagainya.

6. Bersahabat dengan vitamin C

Ilustrasi vitamin C. ©Ilustrasi manula ngobrol
Menurut hasil penelitian yang dipublikasikan di Journal of Clinical Nutrition, orang-orang yang rutin mengonsumsi makanan kaya vitamin C memiliki kerutan lebih sedikit. Mereka juga tidak bermasalah dengan kulit kering yang disebabkan penuaan.
Sementara untuk pencegahan yang menawarkan hasil lebih cepat, serum atau ampoule vitamin C mungkin lebih sesuai.
"Vitamin C topikal jauh lebih penting untuk mencegah munculnya kerutan daripada vitamin C yang dikonsumsi secara oral," kata David Stoll, MD, penulis buku A Woman's Skin.


Loading...
7. Bersikap positif

Sikap optimis dapat membuat seseorang berumur panjang dan awet muda. Salah satu alasannya adalah sikap positif bisa menjauhkan seseorang dari stres.
Demikian tips-tips awet muda yang sudah terbukti ampuh. Terapkan semuanya agar Anda tidak perlu mengeluarkan jutaan rupiah hanya demi kulit tanpa kerut lebih lama.
SEMOGA BERMANFAAT
Share This :

0 comments

Featured Posts

Resep Simpel Menu Sarapan dari Roti Tawar, Dijamin Lebih Enak!

Resep Simpel Menu Sarapan dari Roti Tawar, Dijamin Lebih Enak! Mama sering mengandalkan roti tawar sebagai menu sarapan pagi? Tahukah...